Hasil Jepretan Nokia 930 Kalahkan iPhone 6 & Samsung Galaxy Note 4

Informasi Harga Handphone 2015 - Nokia 930 pertama kali diperkenalkan pada April 2014 sebagai high-end Windows Phone. Ponsel ini menampilkan full-HD dengan tampilan layar 5 inci, prosesor quad-core, kamera 20 megapiksel, dan memenuhi syarat untuk update Windows 10.

Namun dalam tes kamera buta atau blind camera yang dilakukan oleh Phone Arena, sensor 20 megapixel yang dimiliki Nokia 930 ternyata memiliki keunggulan dibandingkan kompetitor, Minggu (29/3/2015).

Hasil Jepretan Nokia 930 Kalahkan iPhone 6 & Samsung Galaxy Note 4

Tes ini dengan membandingkan hasil foto yang diambil Nokia 930 dengan hasil foto Apple iPhone 6 Plus, Samsung Galaxy Note 4 dan S5, Google Nexus 6, dan HTC One M9. Seluruh kamera digunakan untuk mengambil gambar satu objek yang sama.

Setelah foto diambil, kemudian pengguna diminta untuk memilih foto tersebut. Poling dilakukan dengan banyaknya dukungan dari foto yang menurut mereka terbaik. Hasilnya cukup mengagetkan.

Hasil foto Lumia 930 mengumpulkan lebih dari 6.000 orang pendukung. Posisi kedua ditempati Note 4 dengan jumlah dukungan 5.936 suara. Posisi ketiga dengan 4.344 orang, diperoleh Nexus 6 (3.965 orang), Galaxy S5 (3.282 orang), terakhir HTC One M9 dengan 1.247 orang.


No comments:

Post a Comment