Didukung 4G & Lillipop, Tiga Smartphone Acer Harga Rp1 Jutaan

Informasi Harga Handphone 2015 - Acer merilis seri Liquid Z410, Z520, dan Z220 dengan kisaran harga Rp 1 jutaan. Handset ini sudah memiliki fitur mumpuni seperti dual SIM Card 4G dan smartphone ini hadir dengan harga terjangkau.

Didukung 4G & Lillipop, Tiga Smartphone Acer Harga Rp1 Jutaan


Acer Z410


Smartphone ini telah support jaringan 4G, bahkan tak hanya di frekuensi 1800, namun juga di frekuensi 900 mHZ. Dengan RAM 1 GB dan memori internal Z410 mampu diekspansi hingga 40GB. Teknologi dual shot pada seri ini memungkinkan smartphone menjalankan dua kamera secara bersamaan. Z410 sudah masuk ke Indonesia dengan warna black and white. Smartphone tersebut dibanderol seharga Rp1.349.000

Acer Z520


Smartphone ini hadir dengan layar besar 5 inci, memiliki Kamera depan 8MP dan kamera depan 2MP. Dukung voice command dengan keyword selfie, 'cheese', akan mengambil gambar dalam waktu 3 detik. Sudah tersedia untuk pasar Indonesia, meskipun mengusung Android KitKat, tetapi perangkat upgradable ke Lollipop. Spesifikasi lainnya meliputi dukungan CPU Snapdragon 1,2 GHz RAM 1 GB memori internal 8GB dan dibanderol dengan harga Rp1.399.000.

Acer Z220


Smartphone ini memiliki kamera dengan dukungan wide-angle dan menawarkan sudut pengambilan gambar yang lebih besar. Mulai tersedia di Indonesia pada Juni. Smartphone ini juga didukung layar 4 inci. Selain itu, handset tersebut menampilkan OS Android Lollipop dengan prosesor dual-core Snapdragon 1,2GHz.

"Semua orang saat ini butuh smartphone dengan performa yang memadai untuk mendukung jaringan 4G yang saat ini berkembang di Indonesia. Kami berharap ketiga smartphone ini akan hadir untuk segmentasi entry level, mid-end, dan high-end," ujar Fabian Kayatmo, Senior Product Manager Acer Indonesia.


No comments:

Post a Comment